Rabu, 03 September 2014

SM, YG dan JYP Entertainment Pecahkan Rekor Baru dalam Hal Penjualan


20121015_yg_sm_jyp_family
SM Entertainment, YG Entertainment dan JYP Entertainment telah memecahkan rekor mereka dalam hal penjualan untuk paruh pertama di tahun 2014. Ketiganya telah melaporkan hasil penjualan hingga bulan Agustus.
SM Entertainment memperoleh 127 juta USD tahun ini, ada penaikan 20,73% dibandingkan tahun lalu sekitar 105 juta USD, Dalam hal keuntungan bisnis, mereka mendapatkan sekitar 10 Juta USD, 16,47% lebih tinggi dari tahun lalu.
Sedangkan dalam hal keuntungan murni, mereka mengalami kerugian sebesar 10,1 Juta USD. Namun, hal ini bukan disebabkan oleh perusahan yang semakin memburuk, tetapi karena mereka harus membayar tambahan 10,2 miliar KRW untuk pajak kerja setelah adanya penyelidikan.
YG Entertainment memperoleh 76 Juta USD, naik 27,9% dibandingkan tahun lalu. Keuntungan bisnis mereka sekitar 13 Juta USD, naik 11,5% dari tahun lalu. Keuntungan murni naik 2,1% sejak tahun lalu, sekitar 9,7 Juta USD.
JYP Entertainment mendapatkan 16 Juta USD. Keuntungan bisnis mereka sekitar 832,000 USD, dan keuntungan murni 35,000 USD. Namun, angka-angka ini tidak bisa dibandingkan dengan tahun lalu, karena JYP Entertainment baru-baru ini bergabung dengan anak perusahaannya.
Secara total, tiga perusahaan besar ini memperoleh sekitar 220 Juta USD, dimana mereka membuat rekor penjualan baru di tahun ini dengan  keuntungan hingga 987 Juta USD dibandingkan tahun 2013,
source :koreanindo

Tidak ada komentar:

Posting Komentar