Rabu, 24 September 2014

MV TaeTiSeo “Holler” No. 1 di YouTube dan Chart MV Lainnya


taetiseo-mv
Video klip untuk lagu terbaru TaeTiSeo, “Holler”, berhasil memuncaki Youtube dan chart music video mingguan di Cina.

Video klip “Holler” yang dirilis pada 17 September, berada di peringkat pertama dalam “K-Pop Music Video Chart Top 20” di Youtube (15-21 September), serta di situs video online Cina, iQiyi dan YinYueTai untuk chart music video mingguan (15-21 September) di bawah kategori Korea.
Dalam video klip ini, para member TaeTiSeo terlihat berada di sebuah hotel fantasi di mana mereka menampilkan penampilan yang trendi dan fashion yang bergaya, dengan latar belakang yang penuh warna.
Sebelumnya, mini album kedua TaeTiSeo “Holler” juga telah dibahas oleh Billboard, Fuse TV, dan situs  resmi Ryan Seacrest, sehingga menerima banyak perhatian dari pasar musik global.
Album baru TaeTiSeo ini juga menempati peringkat pertama dalam chart penjualan album Korea di Synnara Record dan Aladdin, serta lagu “Holler” juga memuncaki chart mingguan Olleh Music.
Minggu ini TaeTiSeo masih akan melakukan promosi dengan tampil dalam Mnet “M! Countdown” pada 25 September, KBS “Music Bank” pada 26 September, dan lainnya.
 
Source:koreanindo

Tidak ada komentar:

Posting Komentar