Jumat, 23 Mei 2014

Kris "EXO" Sudah Tak Memiliki Hasrat Jadi Penyanyi?


Setelah Kris "EXO" mengajukan tuntutan pemutusan kontrak kerja ekslusif dengan agensinya SM Entertainment, banyak pihak, terutama para fans bertanya-tanya apa yang akan dilakukan artis bernama asli Wu Yi Fan itu selanjutnya?

Seputar kegiatan Kris setelah keluar dari EXO masih menjadi rumor di kalangan media Cina dan Korea. Pada 21 Mei media Cina, Sina, mengabarkan artis dan direktur film di Cina, Xu Jinglei, kedapatan meng-update status yang dapat dicurigai mengarah pada Kris.

“Bagaimana bisa dia setampan itu? Aku ingin memasang (meng-upload) fotonya, tapi aku harus menyembunyikannya.” tuturnya.

Sontak status mencurigakan itu mengundang banyak spekulasi. Kris dan Xu Jinglei diduga sedang membahas proyek film baru Kris.

Dalam artikelnya Sina juga menyebutkan bahwa menurut orang dalam Xu Jinglei pernah bertemu Kris. Namun sumber tersebut tidak dapat mengonfirmasi apa rencana kedua artis tersebut.

Sebelumnya, lewat seorang perwakilan resminya Kris mengungkapkan bahwa ia menerima banyak tawaran film dan drama, namun semua tawaran itu ditolak SM Entertainment tanpa mempertimbangkan ambisi Kris di bidang akting.

Hankyul, perwakilan Kris, mengungkapkan, “Kris bicara dengan agensinya (SME) beberapa kali, meminta perlakuan yang sama dan pertimbangan akan ambisinya sebagai seorang artis. Ia telah menerima banyak tawaran film dan drama, namun semuanya ditolak oleh SM.” ungkap Hankyul

Di samping itu, pihak SME menungkapkan konser solo EXO mendatang akan tetap berjalan sesuai rencana dan kehadiran Kris masih belum dapat dipastikan. Seorang sumber mengatakn sampai saat ini Kris masih belum dapat dihubungi dan sehubungan dengan tuntutan yang diajukan masa depan Kris masih menjadi tanda tanya besar. Demikian dilansir Soompi, Kamis (22/5/2014).
source : okezone.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar