Selasa, 01 Juli 2014

JYP & YG Bantah Rumor yang Menyebutkan J.Y. Park Menjual Agensinya Kepada YG

JYP & YG Bantah Rumor yang Menyebutkan J.Y. Park Menjual Agensinya Kepada YG

Kedua belah pihak, baik JYP Entertainment dan YG Entertainment telah membantah rumor yang menyebutkan bahwa J.Y. Park mencoba menjual agensinya kepada pihak YG.
JYP Ent mengatakan, “Ini adalah pemberitaan yang tidak masuk akal. Kami tidak merasa perlu untuk merespon. Bahkan tidak perlu adanya pernyataan resmi. Ini diluar batas.” Dan YG Ent. juga mengatakan, “Setelah mengkonfirmasi dengan Yang Hyun Suk, ini adalah sesuatu yang tidak mungkin terjadi. Kami telah menemukan bahwa pemberitaan itu tidak benar. Yang Hyun Suk merasa menyesal kepada YG Entertainment karena adanya pemberitaan seperti ini.”
png-721x450
Bagaimanapun, JYP Entertainment tetap merilis sebuah pernyataan resmi :
“Kami menginformasikan pernyataan resmi kami mengenai rumor yang mengatakan bahwa JYP Entertainment dijual. Sejak berdirinya tahun 1997, tidak pernah ada upaya atau ide untuk menjual perusahaan. Dan seperti yang dikatakan sebelumnya, tidak ada bisnis atau hubungan keuangan kepada orang-orang yang terkait dengan tragedi Seoul.” Agensi juga menambahkan bahwa akan ada akibat hukum bagi wartawan media yang menyebarkan efek samping bagi perusahaan dan pemegang saham.
Rumor ini muncul ketika outlet media melaporkan bahwa menurut orang dalam di dunia hiburan, J.Y.Park, yang merupakan pendiri dan pemegang saham terbesar JYP Entertainment, mencoba untuk menjual JYP Ent. kepada YG dan fokus pada karir musiknya. Diduga, CEO YG, Yang Hyun Suk menolak tawaran, dimana hal ini diajukan sebelum bencana feri sewol terjadi.
Hubungan J.Y. Park dengan pemilik kapal feri dan pemimpin, Salvation Sect cult, Yoo Byung Eun, juga telah dikaitkan dengan dugaan usulan untuk menjual JYP Ent. , terkait hal itu agensi pun telah menyangkalnya.
Menurut kalian dari mana rumor ini berasal ?
Source :KoreanIndo

Tidak ada komentar:

Posting Komentar